Monday, September 13, 2010

Suikoden Characters

Ohayou Gozaimasu Minna san!!

Hari ini Shidiq akan menjelaskan sekelumit kecil tentang beberapa tokoh favorit Shidiq di suikoden. Shidiq harap pembaca sekalian menikmati postingan Shidiq kali ini. Well check this out:



1. Riou



As long as Shidiq tau, tokoh ini merupakan tokoh yang paling pendiem di seri suikoden 2. Memang hampir seluruh sequel suikoden memiliki hero yang silent protagonist. Memiliki True Rune of Beginning membuat Riou terpaksa melawan kawan baiknya sendiri Jowy. Riou mendapatkan Bright Shield Rune. Namun pada akhirnya mereka berdua mampu memecahkan kutukan True Rune of Beginning dan bersama sama Nanami berkelana kepenjuru dunia. Tokoh ini pandai memasak, memancing dan sebagainya. Ada seseorang yang menyukai tokoh ini, namanya Ellie. Ia merupakan seorang gipsy. Riou merupakan anak adopsi bersama Nanami oleh Genkaku, seorang hero masa lampau yang dilakukan secara semena-mena oleh rakyat City state.





2. Nanami



Dia merupakan kakak perempuan si Riou. Bersama Riou mereka berdua diadopsi oleh Genkaku. Genkaku mengajari banyak hal kepada mereka mulai dari bela diri sampi dengan kesederhanaan. Memiliki jiwa seorang kakak yang melindungi adiknya. Terlihat ketika mereka diserang oleh pasukan Gorudo, Nanami mengorbankan dirinya melindungi Jowy dan Riou sampai-sampai berpura-pura mati karena takut Riou mencemaskan Nanami terus. Merupakan "Pure Maiden" yang membuat Sigfried, salah satu makhluk mistis menyerupai Unicorn bergabung dengan group mereka. Seseorang yang berkepribadian cekatan dan mampu mengobati orang lain, tomboy, dan sama sekali tidak mahir dalam dunia memasak.





3. Jowy



Sahabat kecil dari Riou dan Nanami. Mendapatkan True Rune of Beginning bersama Riou. Jowy mendapatkan Black Sword Rune. Bersama-sama Riou berhasil mematahkan kutukan True Rune of Beginning. Pada awalnya ia menghianati kedua sahabatnya, sampai pada Final Battle melarikan diri ke air terjun tempat ia membuat janji bersama Riou. Jowy merupakan golongan bangsawan Atreidess. Sosok yang pintar dan ahli strategis. Menyayangi kedua sahabatnya beserta Istrinya Jillia dan seorang anak kecil bernama Pilika. Terpaksa mengirim istri dan anak kecil tersebut ke daerah Harmonia agar mereka berdua aman dan jauh dari perang.





4. Ellie



Seorang gipsy bersama kakak dan adiknya Bolgan beserta Rina. Berkeliling keseluruh penjuru dunia guna menunjukkan bakat mereka di dunia sirkus. Bertemu Riou dan Jowy di desa kecil bernama Ryube dan meminta Riou membantu melaksanakan aksinya dalam melempar Pisau. Pada akhirnya membantu Riou dan Jowy melawan Mist monster dan bersama-sama menuju Kyaro Town. Secara tak sadar Ellie mulai menyukai Riou. Ellie selalu menjaga kamar Riou, terkadang ia membangunkan Riou ketika Riou telat bangun. Pada akhirnya Ellie harus mengucapkan salam perpisahan kepada Riou karena ia akan melanjutkan perjalanannya berkeliling dunia bersama saudara-saudaranya. Tak pernah sempat dia mengatakan cintanya kepada Riou dan berharap akan bertemu dengan Riou suatu saat nanti.



5.  Millie



Merupakan seorang gadis polos yang berpetualang bersama hewan peliharaannya Bonaparte. Suatu ketika, ia kehilangan Bonaparte dan pada akhirnya meminta bantuan Riou dkk untuk mecarinya. Ketika mereka semua menemukan Bonaparte di hutan, Bonaparte malah menyerang mereka semua. Untungnya Riou dkk berhasil mengatasi hal tersebut dan Bonaparte kembali ke pangkuan Millie dengan selamat. Karena merasa telah berhutang budi dengan Riou maka ia bergabung dengan kelompok mereka dan bersama-sama bertarung melawan Highland. Setelah perang usai Millie melanjutkan petualangannya lagi. Terlihat di seri Suikogaiden Millie, Viki, Meg, Gadget, dan juga Nash berpetualang bersama.





Okedeh minna san, kayaknya segini dulu aja ya! Nanti kalo ada waktu Shidiq lanjutin deh. Terimakasih karena telah membaca postingan Shidiq, semoga bermanfaat untuk pengetahuan kita.

Arigatou gozaimasu! Mata Ashita!